WEB BLOG
this site the web

Tips Mengatur Keuangan Rumah Tangga Bersama Pasangan

Apa yang perlu Anda dan suami lakukan untuk membangun kebiasaan keuangan yang baik?

Banyak faktor yang berpengaruh dalam kelangsungan hidup keluarga. Salah satunya adalah faktor uang yang juga berpengaruh terhadap berbagai faktor lain. Agar masalah uang tidak berkembang dan menimbulkan kerusakan, ikuti beberapa langkah berikut bersama suami.

1. Bersama mengambil Keputusan. Akan lebih efektif jika Anda dan suami bersikap lebih serius dalam mempersiapkan masa depan dengan memulainya, sekarang juga, sesuai dengan apa yang telah Anda miliki selama ini. Untuk itu, pikirkan dan diskusikan bersama, apa saja yang perlu Anda lakukan bersamanya.

2 Ajak Bersama Membangun Masa Depan, suami untuk membicarakan dan mempersiapkan masa depan. Misalnya dengan mengusahakan untuk menyisihkan uang pada akhir hari untuk digunakan besok, dua hari kemudian, tiga hari kemudian, dst., dan setiap kali ingin membeli sesuatu. Lama-kelamaan Anda dan suami pasti sudah bisa mengumpulkan sejumlah uang untuk ditabung dan kemudian digunakan untuk hal-hal lain yang lebih bermanfaat, seperti membeli rumah, menyekolahkan anak, berangkat haji, dll.

3. Jika berkomitmen, Anda dan suami sama-sama lebih mendahulukan kepentingan bersama, maka Anda dan suami tidak akan tergoda mengeluarkan uang untuk hal-hal yang kurang perlu, sehingga Anda dan suami dapat lebih mudah menyisihkan uang untuk ditabung. Misalnya dengan cara, sama-sama berjanji bahwa Anda dan suami akan menyisihkan 10% dari uang yang diperoleh untuk ditabung, dan baru menggunakan sisanya untuk memenuhi keperluan harian.

4. Anda dan suami perlu bersama-sama mempelajarinya. Tapi dari mana Anda dapat mempelajarinya? Selain belajar dari pengalaman sehari-hari, tetaplah meningkatkan dan memperluas wawasan dengan membaca dan bertanya atau berkonsultasi kepada ahli keuangan yang terpercaya.

5. Bersama Memulai Tidak perlu menunda hingga hari gajian atau bonus untuk memulainya. Mulailah sekarang juga dengan terus meningkatkan pengetahuan dan rasa percaya diri Anda dalam mengelola apa yang telah Anda miliki.

Pikirkan, apa saja yang pernah Anda dan suami ketahui mengenai uang untuk menemukan titik lemah yang perlu diperbaiki, demi untuk meningkatkan kondisi keuangan keluarga. Konsep yang ada dalam pikiran Anda dan suami mengenai uang akan sangat menentukan kebiasaan keuangan yang diterapkan sehari-hari. Pertimbangkan, apakah konsep-konsep tersebut perlu diperbaiki, atau bahkan dihilangkan?

0 komentar:

Posting Komentar

 

W3C Validations

Cum sociis natoque penatibus et magnis dis parturient montes, nascetur ridiculus mus. Morbi dapibus dolor sit amet metus suscipit iaculis. Quisque at nulla eu elit adipiscing tempor.

Usage Policies