WEB BLOG
this site the web

Bagaimana Cara Mencegah Jet Lag

Banyak orang menderita jet lag setelah menempuh penerbangan jarak jauh dan melewati sejumlah zona waktu. Meskipun tidak ada cara ampuh untuk menghindari jet lag namun ada sejumlah hal yang bisa dilakukan yang dapat membantu tubuh Anda menyesuaikan diri dengan zona waktu yang baru.

Cobalah pergi tidur lebih awal beberapa hari sebelum keberangkatan dan tidurlah sebanyak mungkin selama dalam penerbangan. Penutup telinga dan penutup mata bisa digunakan untuk membantu mengurangi bising dan cahaya.

Banyak efek samping jet lag, yang memperburuk keadaan, disebabkan oleh dehidrasi. Maka, hindari alkohol, kopi, teh, serta minuman berkafein lainnya dan minumlah banyak air mineral selama penerbangan.

Sedikit olah raga ringan dalam penerbangan dapat membantu mengurangi sakit punggung, pembengkakan kaki, dan kelelahan pada umumnya. Lakukan peregangan secara teratur dan jalan-jalan di koridor pesawat untuk mencegah kebekuan darah.

Akhirnya, pada hari pertama Anda sampai di tempat tujuan, bersantailah. Nikmati perjalanan Anda di tempat yang menyenangkan setelah itu baru memulai kegiatan sesuai waktu lokal

0 komentar:

Posting Komentar

 

W3C Validations

Cum sociis natoque penatibus et magnis dis parturient montes, nascetur ridiculus mus. Morbi dapibus dolor sit amet metus suscipit iaculis. Quisque at nulla eu elit adipiscing tempor.

Usage Policies